Halloween Costume ideas 2015

HARUAI-WIRANG.blogspot.com

BALANTINGAN

BALANTINGAN, Indahnya masa kecil tanpa gadget.

Indahnya masa kecil tanpa gadget.

Gadget atau ponsel pintar sekarang ini bisa dikatakan menjadi suatu kebutuhan bagi setiap orang. Terlebih bagi anak-anak remaja, ponsel menjadi barang yang wajib mereka miliki. Dengan gadget atau ponsel pintar orang-orang yang memilikinya dapat melakukan berbagai macam aktivitas seperti berfoto selfie, bermedia sosial, membaca beritan dan melakukan aktivitas lainnya. Aktivitas tersebut bisa dilakukan dimana saja dan kapanpun. Namun, dari sekian banyak aktivitas yang dapat dilakukan menggunakan ponsel pintar ada hal penting yang terlewatkan yaitu kehidupan sosial yang nyata.
Bukan media sosial, aktivitas atau interaksi yang dilakukan di media sosial itu hanya semu, bukan interaksi yang sebenarnya. Dewasa ini ponsel pintar telah membuat orang menjadi semakin individualis. Misalnya ketika sedang berkumpul dengan teman, mereka sibuk dengan ponselnya masing-masing, begitu halnya dengan anak-anak jaman sekarang mereka lebih banyak bermain dengan ponsel dari pada bermain dengan teman-temannya. Satu hal yang sangat disayangkan, berbeda dengan anak-anak generasi 90-an dimana belum ada ponsel pintar. Tempat bermain yaitu halaman rumah, tempat-tempat lapang dan tentu tempat favorit yaitu sungai. Ada yang kurang jika belum bermain di sungai. Bahkan sampai lupa waktu hingga “mak” atau ibu menjemput sambil membawa sapu lidi.. hihihi

Indahnya masa kecil tanpa gedget, bermain dengan teman sebaya, bermain dengan alam, bermain berbagai macam permainan tradisional dan yang paling menyenangkan bermain di sungai.hehe
Salah satu aktivitas bermain yang paling menyenangkan di tempat saya tinggal yaitu yang kami sebut dengan “Balantingan” atau bisa juga disebut dengan susur sungai. Saya tinggal di sebuah desa kecil di Kabupaten Tabalong, Kalsel.

BALANTINGAN

[BALANTINGAN], istilah yang kami gunakan untuk kegiatan ini. Mungkin di tempat lain disebut dengan nama yang berbeda. Sensasi “Balantingan” mengkin tidak jauh berbeda dengan Arum Jerang..hihihi yang pasti sangat menyenangkan, biasanya kami lakukan di hilir Sungai Kinarum. Ini menjadi kegiatan favorit saya dan teman-teman ketika berumur 8-15 tahun/tahun 2000-an.
Balantingan sering kami lakukan ketika air sungai mulai naik setelah turun hujan (banyu dalam). Lanting yang kami gunakan terbuat dari batang pohon pisang yang “digampir” sehingga bisa dibuati oleh beberapa orang.
Sekarang kegiatan ini sangat jarang dilakukan oleh anak-anak  karena dianggap kegiatan yang membahayakan karena dilakukan di sungai yang airnya sangat deras dan dalam.
Ya, kegiatan ini sangat membahayakan bagi orang yang tidak bisa berenang.

Namun percayalah, Saya dulu pandai berenang…hahahaha
Label:

Post a Comment

MKRdezign

Contact Form

Name

Email *

Message *

Theme images by mammuth. Powered by Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget